Hubungan tingkat pengetahuan skabies dengan kejadian skabies santri putra di Pondok Pesantren Khas Kempek Cirebon

Authors

  • Yukke Nilla Permata Universitas Swadaya Gunung Jati
  • Muhammad Thoriq Zulhaj Universitas Swadaya Gunung Jati
  • Susilawati Affanin Universitas Swadaya Gunung Jati

DOI:

https://doi.org/10.34305/jikbh.v15i01.1071

Keywords:

Pengetahuan, Skabies, Santri, Pesantren

Abstract

Latar Belakang: Skabies adalah suatu kelainan kulit yang seringkali disebabkan oleh tungau Sarcoptes scabiei varietas hominis. Adapun beberapa factor penyebab seperti kurangnya pengetahuan di masyarakat, cara penyebaran serta pencegahan skabies menyebabkan angka kejadian skabies tinggi pada kelompok masyarakat. Skabies sering dikaitkan sebagai penyakit yang sering terjadi pada anak pesantren karena anak pesantren seringkali bertukar, pinjam meminjam pakaian, handuk, sarung, bahkan bantal, guling dan kasur kepada temannya, sehingga hal tersebut merupakan faktor penyebab scabies ini mudah tertular dari satu santri ke santri yang lain.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan desain Cross Sectional. Responden yang diteliti dalam penelitian ini adalah 158 orang. Adapun teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling. Uji statistik menggunakan uji korelasi spearman.
Hasil: Analisis penelitian ini menggunakan uji korelasi spearman, terdapat hubungan yang signifikan (p=0,000) antara tingkat pengetahuan skabies dengan kejadian skabies, dan didapatkan kekuatan korelasi sedang dengan arah korelasi positif (r = 0,561).
Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan dengan kejadian skabies di Pondok Pesanten KHAS Kempek Cirebon.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ahmed, A. E., Jradi, H., Alburaikan, D. A., Almuqbil, B. I., Albaijan, M. A., Al-Shehri, A. M., & Al-Jahdali, H. (2019). Rate and factors for scabies recurrence in children in Saudi Arabia: A retrospective study. BMC Pediatrics, 19(1), 1–6. https://doi.org/10.1186/s12887-019-1565-9

Anggreni, P. M. D., & Indira, I. G. A. A. E. (2019). Korelasi Faktor Prediposisi Kejadian Skabies Pada Anak-Anak di Desa Songan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali. E-Jurnal Medika Directory of Open Access Journals (DOAJ), 8(6), 4–11. https://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article/download/51740/33047

Chandler, D. J., & Fuller, L. C. (2019). A Review of Scabies: An Infestation More than Skin Deep. Dermatology, 235(2), 79–80. https://doi.org/10.1159/000495290

Egeten, E. A. K., Engkeng, S., & Mandagi, C. K. F. (2019). Hubungan Antara Pengetahuan Dan Sikap Dengan Cara Pencegahan Penyakit Skabies di Desa Pakuweru Kecamatan Tenga Kabupaten Minahasa Selatan. Jurnal KESMAS, 8(6), 203–210.

Gde, L., Ayuning, I., Mutiara, H., Suwandi, J. F., Ayu, R., Kedokteran, F., Lampung, U., Parasitologi, B., Kedokteran, F., Lampung, U., Klinik, B. P., Kedokteran, F., & Lampung, U. (2019). Hubungan skabies dengan prestasi belajar pada santri pondok pesantren di Bandar Lampung. Jurnal Medula, 8(2), 76–81.

Kariza, S. N., & Garna, H. (2022). Hubungan Personal Hygiene dan Tingkat Pengetahuan dengan Kejadian Skabies pada Santri Pesantren Miftahul Huda Al-Hadi Tasikmalaya. Bandung Conference, 653–657. https://proceedings.unisba.ac.id/index.php/BCSMS/article/view/1302

Kurniawan, M., Ling, M. S. S., & Franklind. (2020). Diagnosis dan Terapi Skabies. Cermin Dunia Kedokteran, 47(2), 104–107.

Masturoh I, A. N. (2018). Metodologi Penelitian Kesehatan. Kesehatan. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.

Menaldi SL, Bramono K, I. W. (2016). Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin. In Badan Penerbit FK UI (7th ed.). Badan Penerbit FK UI.

Natalia, D., Fitriangga, A., Korespondensi, A., Selatan, P., Singkawang, K., & Rosa, S. (2020). Hubungan antara Tingkat Pengetahuan Skabies dan Personal Hygiene dengan Kejadian Skabies di Anthelmintic View project scabies View project Hubungan antara Tingkat Pengetahuan Skabies dan Personal Hygiene dengan Kejadian Skabies di. Cermin Dunia Kedokteran, 47(2), 97–102. https://www.researchgate.net/publication/339727516

Nurasiah, A., Herwandar, F. R., & Sumardiyono, S. (2022). Problem Based Learning Untuk Peningkatan Pengetahuan Kader Posyandu Remaja Di Kabupaten Kuningan. Jurnal Ilmu Kesehatan Bhakti Husada: Health Sciences Journal, 13(02), 126–134. https://doi.org/10.34305/jikbh.v13i02.560

Ridwan, Sahrudin, I. (2017). Hubungan Pengetahuan, Personal Hygiene, Dan Kepadatan Hunian Dengan Gejala Penyakit Skabies Pada Santri Di Ponpes Muklisin Kota Kediri Tahun 2017. Kesehatan Masyarakat, 2(6), 1–8.

S, S. (2016). Skabies. In Badan Penerbit FK UI (Vol. 60, Issue 2). Badan Penerbit FK UI. https://doi.org/10.1007/s00105-009-1708-2

Sunarno, J. malis, & Hidayah, A. I. (2021). Gambaran Pengetahuan Sikap dan Perilaku Penderita Skabies di Wilayah UPTD Puskesmas Pejawaran Tahun 2021. Medsains, 7(01), 1–10.

Yahya Abdillah, K. (2020). Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Kejadian Skabies Di Pondok Pesantren. Jurnal Medika Hutama (JMH), 02(01), 261–265.

Yudiasari, D., & Setiyabudi, R. (2021). Factors Of Scabies Occurence In Santri Of Nurul Islam Islamic Boarding School In Karangjati Village Sampang Cilacap. Jurnal Human Care, 6(2), 2528–66510.

Downloads

Published

07-06-2024

How to Cite

Permata, Y. N., Zulhaj, M. T., & Affanin , S. (2024). Hubungan tingkat pengetahuan skabies dengan kejadian skabies santri putra di Pondok Pesantren Khas Kempek Cirebon . Jurnal Ilmu Kesehatan Bhakti Husada: Health Sciences Journal, 15(01), 195–200. https://doi.org/10.34305/jikbh.v15i01.1071
Abstract viewed = 296 times