Faktor yang berhubungan dengan kejadian dini karies gigi pada anak di Kabupaten Kuningan

Authors

  • Nanang Saprudin Departemen Keperawatan Anak, Program Studi S1 Ilmu Keperawatan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan
  • Reza Romdona Departemen Keperawatan Anak, Program Studi S1 Ilmu Keperawatan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan
  • Anggi Ulfah Mawaddah Departemen Keperawatan Jiwa, Program Studi S1 Ilmu Keperawatan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan

DOI:

https://doi.org/10.34305/jnpe.v3i2.682

Keywords:

Anak, Faktor, Karies Gigi

Abstract

Karies gigi merupakan masalah kesehatan yang relatif banyak ditemukan pada anak. Karies gigi mengakibatkan dampak kesehatan serius jika tidak segera diatasi sepertihalnya gangguan pertumbuhan. Karies gigi diduga dipengaruhi beberapa faktor yang perlu dilakukan penelitian lanjutan. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui faktor mana saja yang berhubungan dengan karies gigi pada anak. Penelitian menggunakan jenis penelitian analitik dengan desain penelitian cross sectional. Populasinya adalah balita dengan sampel sebanyak 40 responden. Tekhnik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Instrumen yang digunakan yaitu kuisioner yang sudah dilakukan uji validitas. Data diuji menggunakan analisis univariat menggunakan distribusi frekuensi dan uji bivariat menggunakan uji chi square. Hasil penelitian didapatkan ada hubungan antara kebiasaan makan makanan kariogenik (p=0,005), ada hubungan perilaku minum susu formula (p=0,000), tidak ada hubungan antara jenis kelamin (p=0,675) dan tingkat ekonomi orang tua (p=0,991) dengan kejadian karies gigi pada anak. Simpulan penelitian ini yaitu faktor kebiasaan makan makanan kariogenik dan perilaku minum susu formula berhubungan dengan kejadian karies gigi. Sedangkan faktor tingkat ekonomi orangtua dan jenis kelamin tidak ada hubungan. Disarankan bagi orangtua untuk selektif dalam memberikan jenis makanan yang aman bagi pertumbuhan gigi anak

References

Alvianur, R., & Jeddy. (2021). Gambaran Prevalensi Karies Pada Anak Usia 3-5 Tahun Yang Mengkonsumsi ASI dan Susu Botol. Jurnal Kedokteran Gigi Terpadu, 3(1), 45–50.

Amiqoh, N., Prasetyowati, S., & Mahirawatie, I. C. (2022). Faktor Resiko karies Gigi Pada Anak Tunagrahita. Jurnal Ilmiah Keperawatan Gigi (JIKG), 3(1), 28–38.

Angki, J., & AR, S. (2020). Hubungan Lamanya Pemberian Susu Formula Dengan Tingkat Keparahan Karies Gigi Pada Anak Usia 4-6 Tahun Di Tk Pancamarga Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone. Media Kesehatan Gigi : Politeknik Kesehatan Makassar, 19(1), 20–27. https://doi.org/10.32382/mkg.v19i1.1578

Ayu, S., Trastianingrum, P., Putra, F. A., & Haris, R. A. (2020). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Karies Gigi Pada Balita Di Tpa It Baiti Jannati Mojosongo, Jebres, Surakarta. Jurnal Ilmu Keperawatan Indonesia (JIKI), 13(1), 22–34.

Dedi, I. P., Hardy, K., & Suarjana, I. N. (2019). Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Terhadap Prilaku Orang Tua Dalam Perawatan Kesehatan Gigi Anak Melalui Kegiatan Kesehatan Gigi Sekolah Di Wilayah Kerja Puskesmas III Denpasar Selatan. SINTESA Prosiding 2019, 2(2), 49–58.

Efendi Rahayu, Ameliawati, & Indriati, G. (2018). Hubungan Antara Cara Menggosok Gigi Terhadap Kejadian Karies Gigi Pada Anak Usia Sekolah. Hubungan Antara Cara Menggosok Gigi Terhadap Kejadian Karies Gigi Pada Anak Usia Sekolah, 1–9.

Fithriyana, R. (2021). Hubungan Status Sosial Ekonomi Orang Tua Dengan Kejadian Karies Gigi Sulung Pada Anak Umur 4 - 5 Tahun Di Desa Kuok. Preportif : Jurnal Kesehatan Masyarakat, 5(1), 328–334. https://doi.org/10.31004/prepotif.v5i1.1641

Jingga, E., Setyawan, H., & Yuliawati, S. (2019). Hubungan Pola Pemberian Susu Formula Dengan Kejadian Early Childhood Caries ( ECC ) Pada Anak Prasekolah Di TK Islam Diponegoro Kota Semarang. Jurnal Kesehatan Masyarakat, 7.

Kementerian Kesehatan RI. (2019). Kesehatan Gigi Nasional. Pusdatin Kemenkes RI, 1–6.

Kristianto, J., Yulita, I., & Shara, N. (2020). Pengetahuan Ibu Tentang Kebiasaan Minum Susu Formula. JDHT Journal of Dental Hygiene and Therapy, 1(47), 50–54.

Lailiyah, F. (2018). Peningkatan Pengetahuan Kesehatan Gigi Dan Mulut Dengan Penyuluhan Media Robot Edukasi Gigi Pada Siswa SD Al Baitul Amien dan SDN Bintoro 3 Kecamatan Pantrang Kabupaten Jember. Universitas Jember.

MacHiulskiene, V., Campus, G., & Carvalho, J. C. (2020, October). Terminology of Dental Caries and Dental Caries Management: Consensus Report of a Workshop Organized by ORCA and Cariology Research Group of IADR. Caries Research, 54(1), 7–14. https://doi.org/10.1159/000503309

Mayasari, Y., & Radianto, G. M. (2018). Perbedaan Status Karies Gigi Lanjut Anak Usia Dini Berdasarkan Sosial Ekonomi Orang Tua. Jurnal Kedokteran Gigi Universitas Baiturrahmah, 7(2), 143–152.

Melvani, R. P. (2021). Analisis Faktor yang berhubungan dengan Kejadian Karies Gigi pada Anak di SDN 44 Palembang. JUMANTIK (Jurnal Ilmiah Penelitian Kesehatan), 6(2), 124. https://doi.org/10.30829/jumantik.v6i2.8089

Mukhbitin, F. (2018). Gambaran kejadian karies gigi pada siswa kelas 3 MI Al-Mutmainnah. Jurnal Promkes, 6(2), 155–166.

Notoatmodjo, S. (2012). Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Rineka Cipta.

Putri Marsaulina, A. (2020). Hubungan dan Sikap Orang Tua Tentang Makanan Kariogenik Terhadap Pemberian Makanan Kariogenik Di TK Nur Hidayah Lampung Timur Tahun 2020. Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang.

Rahayu, S., & Asmara, L. I. (2018). Hubungan Mengkonsumsi Makanan Kariogenik Dan Pola Menyikat Gigi Dengan Kejadian Karies Gigi Pada Anak Usia Sekolah. KOSALA : Jurnal Ilmu Kesehatan, 6(2). https://doi.org/10.37831/jik.v6i2.147

Saprudin, N., & Sudirman, R. M. (2020). Peningkatan Sikap Dan Motivasi Orangtua Tentang Perawatan Pasca Tranfusi Pada Anak Thalasemia Melalui Pemberian Komunikasi Informasi Edukasi Berbasis Audio Visual Di Kabupaten Kuningan. Journal of Nursing Practice and Education, 1(1), 43–57. https://doi.org/10.34305/jnpe.v1i1.195

Saputra, G. (2018). Hubungan Antara Konsumsi Makanan Kariogenik dan kebiasaan menggosok gigi terhadap timbulnya karies gigi sulung pada anak usia 4-6 tahun di Tiga TK Kelurahan Sudiang Raya Kecamatan Biring Kanaya Kota Makassar. UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN.

Sari, M., & Waningsih, S. (2018). Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadiaan Karies Gigi Pada Anak Usia Prasekolah Di TK Al -Qomari Desa Lao Duri. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah.

Downloads

Published

2023-06-01

How to Cite

Saprudin, N., Romdona, R. ., & Mawaddah, . A. U. . (2023). Faktor yang berhubungan dengan kejadian dini karies gigi pada anak di Kabupaten Kuningan. Journal of Nursing Practice and Education, 3(2), 152–159. https://doi.org/10.34305/jnpe.v3i2.682
Abstract viewed = 732 times